Budi Bahasa
A downloadable game for Android
This game is for College Project Indonesia Class
Untuk tugas akhir, kelompok kami telah membuat sebuah aplikasi game untuk telefon genggam yang telah kami rancang untuk digunakan sebagai wahana untuk belajar bahasa dan budaya Indonesia.
Kami memutuskan untuk membuat aplikasi game sebab kami percaya bahwa dengan aplikasi seperti ini, orang-orang akan lebih termotivasi untuk belajar. Dengan adanya aspek yang seru, orang-orang akan lebih tertarik untuk menggunakan aplikasinya dengan tujuan belajar. Selebihnya dari itu, aplikasi ini akan bisa langsung diunduh dalam bentuk apk dan dapat langsung dimainkan di telefon genggam melalui web ini. Agar lebih mudah dan praktis untuk dimainkan, sebab aplikasinya terdapat di telefon genggam yang selalu dibawa orang di manapun mereka berada.
Target pemasaran untuk aplikasi ini adalah orang yang mempunya keinginan untuk belajar bahasa Indonesia dan tidak terbatas oleh umur maupun latar belakang etnis. Aplikasi ini dapat mengembangkan kemampuan untuk berbahasa Indonesia dalam kehidupan sehari-hari yang baik dan benar. Jadi, orang telah mengerti dasar berbahasa Inggris seperti kata-kata, ejaan, diksi, akan tetapi ingin membiasakan diri untuk menggunakan bahasa sehari-hari.
Mekanisme aplikasinya adalah sebagai berikut: kamu berperan sebagai lelaki bernama Budi, Budi adalah alien yang ingin belajar tentang manusia. Budi sudah sekian lama tinggal di Amerika Serikat untuk menjalankan misi, lalu menlanjutkan misinya ke Indonesia dengan bersekolah di SMA Sunib 4. Budi bertemu dengan wanita bernama Rini, Budi harus berkenalan dan belajar tentang manusia dengan menjadi teman Rini. Kalau Budi tidak menjawab dengan logis, Rini akan curiga. Kalau jawaban Budi terus salah, rahasia Budi akan terbongkar bahwa Budi adalah alien. Seiring berbicara dengan Rini, Budi-pun makin mahir berbahasa Indonesia.
Peran tiap mahasiswa di kelompok:
Livander Surya 2201796384 – Ketua kelompok, game developer, game designer, artist, sound composer, story writer, level design
Zefanya Tobing 2201796870 – game designer, artist
Muhammad Erizky Suryaputra 2201797052 – game developer, game designer, story writer
David Amadeo 2201797304 – Documentation, game designer, membuat storyboard
credit to https://soundimage.org for music
Status | Released |
Platforms | Android |
Author | Livander Gamedev |
Genre | Visual Novel |
Tags | indonesia |
Download
Development log
- New UpdateApr 22, 2020
Comments
Log in with itch.io to leave a comment.
Bang follow dong sesama developer
mantap bangg... cek yuu blog aku buat game pixel buatan indo tentang corona
keren
Nice Game Dude..
thankyou :)